IAIN Pekalongan Menyelenggarakan Konferensi Internasional Bertema Revolusi Mental

IAIN Pekalongan kembali menyelenggarakan konferensi internasional. Konferensi tahunan tersebut dilaksanakan pada tanggal 17 Desember 2016, bertajuk Pekalongan International Conference on Islamic Studies (PICIS). Konferensi kali ini mengambil tema, “Realizing Mental Revolution through Recontruction of Science in Islamic Higher Education Institutions.” Revolusi mental dinilai sebagai kunci untuk memperbaiki bangsa Indonesia yang sedang terpuruk. Pasca reformasi 1998, beragam masalah sosial, politik, hukum, budaya melanda bangsa. Korupsi, narkoba, pornografi, pelanggaran hak asasi manusia, budaya antri, krisis lingkungan, marjinalisasi, ketidakadilan sosial, kemiskinan merupakan bagian masalah krusial yang harus disegera diatasi.

Menurut Direktur Pascasarjana, Dr. H. Muhlisin, M.Ag, melalui konferensi PICIS diharapkan perguruan tinggi Islam memberi kontribusi signifikan bagi penyelesaiaan problem bangsa melalui penguatan karakter. “Kami meyakini, melalui pendidikan mental yang sistematik dan berkelanjutan, persoalan umat dapat dieliminir”, demikian tandas doktor jebolan UPI Bandung. Konferensi sebagai ajang eksplorasi gagasan, pemikiran, dan berbagi pengalaman diharapkan melahirkan solusi alternatif. Ikhtiar ini, semata-mata demi terwujud pembangunan bangsa yang mampu memjamin kesejahteraan dan kedamaian sosial.

Diharapkan hadir sebagai keynote speaker bapak H. Lukman Hakim Syaifudin, Menteri Agama RI. Panitia juga mengunadang narasumber Agus Rahardja, S.T., MSi., M.gt. (Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi); KH. Ma’ruf Amin (Ketua MUI); Dr. H. Adanan bin H. Bashar (Seri Bagawan Higher Institution Brunei Darussalam); Dr. Raudhatul Firdaus Fatah Yasin (International Islamic University Malaysia); dan Dr. Ade Dedi Rohayana, M. Ag (Rektor IAIN Pekalongan).

Konferensi yang dihelat di Sahid Mandarin Hotel Pekalongan juga berharap partisipasi kalangan pejabat pemerintah, peneliti, pemimpin agama, tokoh masyarakat, sarjana, dosen, pemuda, pengkaji Islam, baik dari dalam maupun luar negeri. Mereka dapat mempresentasikan sesuai sub tema; Alquran, Tafsir dan Hadis, Syariah dan Hukum Islam, Pendidikan Islam, Dakwah, Komunikasi Islam, Tasawuf, Psikologi, Ekonomi, Perbankan Syariah, Politik Islam, Bahasa dan literatur, sains dan teknologi, serta persepektif ilmu-sosial humaniora.

Informasi lebih lanjut dapat menghubungi saudara H. Abdul Manan (085742665521) atau Afith Akhwanudin (085712322171)._M@.